[PkM 2019-1] PEMBANGUNAN MEDIA INFORMASI ONLINE SEBAGAI BUKTI KEPEDULIAN UNIVERSITAS TELKOM KEPADA PELAKU USAHA MIKRO, KECIL DAN MENEGAH SE-KABUPATEN BANDUNG

foto bersama dekan FKB-1

Memiliki media penyebaran informasi secara online sudah menjadi keniscayaan bagi semua pelaku usaha pada masa keterbukaan informasi seperti sekarang. Terutama bagi pelaku usaha yang tergolong kategori kecil dan menengah (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah/UMKM). Terbatasnya kesempatan dan permodalan, minimnya keberpihakkan regulasi maupun regulator, ditambah rendahnya kompetensi sumber daya manusia yang ada, membuat para pelaku UMKM semakin sulit bersaing dengan para pelaku usahan besar/komlomerasi.

Untuk itu, Fakultas Ilmu Terapan berkolaborasi dengan Fakultas Komunikasi Bisnis Universitas Telkom terpanggil untuk membantu para pelaku UMKM yang tergabung pada Paguyuban Pengusaha Kecil Menengah (PPKM) melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang bertajuk “Pembangunan Profil Organisasi Komunitas UMKM Berbasis Content Management System dan Pelatihan Pengelolaan Content Untuk Meningkatkan Kemampuan Kewirausahaan.

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat Kolaborasi Internal ini menghasilkan produk berupa aplikasi berbasis web (http://ppkm-org.id/).

Capture

Aplikasi ini dibangun untuk membantu pengurus dan anggota Paguyuban Pengusaha Kecil dan Menengah (PPKM) Kabupaten Bandung dalam menyediakan profil organisasi dan profil UMKM sebagai anggotanya, sekaligus mempublikasi data profil tersebut kepada para pemangku kepentingan, baik pemerintah ataupun masyarakat umum. Aplikasi ini selanjutnya diserahkan kepada pengurus PPKM untuk mendukung visi dan misi oragnisasi.

Foto Peserta 1Untuk meningkatkan kompetensi para pelaku UMKM dalam penggunaan aplikasi berbasis web tersebut, diselenggarakan juga pelatihan komputer, dimana semua peserta praktek langsung menggunakan aplikasi dengan dipandu oleh pada instruktur terlatih yaitu dosen dan mahasiswa Universitas Telkom.

Kolaborasi antara kampus dan para pelaku UMKM ini menjadi kegiatan tahunan bagi dosen dan mahasiswa Universitas Telkom sebagai bukti kepedulian universitas terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat, terutama yang berada diwilayah Kabupaten Bandung.

 

Video dokumentasi PkM : Play

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *